animasi-bergerak-selamat-datang-0276

Selasa, 29 Mei 2018

Kliping Pencemaran Tanah Vertebrata


PENCEMARAN TANAH VERTEBRATA

 Description: Hasil gambar untuk remediasi

Remidiasi yaitu kegiatan untuk membersihkan permukaan tanah dikenal dengan remediasi. Sebelum melakukan remediasi, hal yang perlu diketahui:
a) Jenis pencemar (organik atau anorganik), terdegradasi atau tidak, berbahaya atau tidak.
b) Berapa banyak zat pencemar yang telah mencemari tanah tersebut.
c) Perbandingan karbon (C), nitrogen (N), dan fosfat (P).
d) Jenis tanah.
e) Kondisi tanah (basah, kering).
f) Telah berapa lama zat pencemar terendapkan di lokasi tersebut.
g) Kondisi pencemaran (sangat penting untuk dibersihkan segera/bisa ditunda).
           







Description: Hasil gambar untuk Remediasi onsite dan offsite     Description: Hasil gambar untuk Remediasi onsite dan offsite

Remediasi onsite dan offsite. Ada dua jenis remediasi tanah, yaitu in situ (atau on site) dan ex situ (atau off site). Pembersihan on site adalah pembersihan di lokasi. Pembersihan ini lebih murah dan lebih mudah, terdiri dari pembersihan, venting (injeksi), dan bioremediasi. Pembersihan off site meliputi penggalian tanah yang tercemar dan kemudian dibawa ke daerah yang aman. Setelah itu di daerah aman, tanah tersebut dibersihkan dari zat pencemar. Caranya yaitu, tanah tersebut disimpan di bak atau tanki yang kedap, kemudian zat pembersih dipompakan ke bak atau tangki tersebut. Selanjutnya zat pencemar dipompakan keluar dari bak yang kemudian diolah dengan instalasi pengolah air limbah. Pembersihan off site ini jauh lebih mahal dan rumit.





Description: Hasil gambar untuk BIOREMEDIASI Description: Hasil gambar untuk BIOREMEDIASI

Bioremediasi merupakan proses pembersihan pencemaran tanah dengan menggunakan mikroorganisme (jamur, bakteri). Bioremediasi bertujuan untuk memecah atau mendegradasi zat pencemar menjadi bahan yang kurang beracun atau tidak beracun (karbon dioksida dan air). Proses bioremediasi harus memperhatikan temperatur tanah, ketersediaan air, nutrien (N, P, K), perbandingan C : N kurang dari 30 : 1, dan ketersediaan oksigen.
Ada 4 teknik dasar yang biasa digunakan dalam bioremediasi:
1.      Stimulasi aktivitas mikroorganisme asli (di lokasi tercemar) dengan penambahan nutrien, pengaturan kondisi redoks, optimasi pH, dan sebagainya.
2.      Inokulasi (penanaman) mikroorganisme di lokasi tercemar, yaitu mikroorganisme yang memiliki kemampuan biotransformasi khusus.
3.      Penerapan immobilized enzymes.d) Penggunaan tanaman (phytoremediation) untuk menghilangkan atau mengubah pencemar.








Description: https://storage.googleapis.com/ilmugeografi/2018/01/96676102-limbah-domestik-300x132.jpg. Description: Hasil gambar untuk Pencemaran yang disebabkan limbah domestik
Pencemaran yang disebabkan limbah domestic. Pencemaran ini disebabkan oleh aktivitas harian manusia dalam kegiatan rumah tangganya. Berbagai aktivitas manusia menghasilkan limbah domestik, seperti sektor perdagangan, industri, bahkan pariwisata sekalipun. Dengan kata lain limbah domestik merupakan limbah rumah tangga atau perdagangan yang sering timbul di sekitar kita. Contoh dari limbah domestik antara lain adalah plastik, kertas, serta air sisa detergen.
Ketika kita berada di pasar, disana kita akan mendapati banyak sekali sampah plastik dan juga sisa sayuran yang terbengkalai. Lama kelamaan apabila dibiarkan maka plastik- plastik tersebut akan mengotori dan membuat tanah menjadi tercemar. Limbah domestik sendiri menurut bentuknya dibagi menjadi dua yaitu cair dan juga padat. Limbah domestik yang berbentuk cair misalnya adalah sisa detergen, sisa sabun mandi, limbah pembuatan tempe, oli, cat air, miyak bekas dan lain sebagainya. Sementara limbah padat adalah limbah yang sulit diuraika oleh mikroorganisme, seperti plastik.





Description: limbah pabrik  Description: Hasil gambar untuk Pencemaran yang disebabkan limbah pabrik
Pencemaran yang disebabkan limbah pabrik. Yang dimaksud limbah pabrik adalah limbah sisa industri yang hampir selalu didapatkan dari setiap kegiatan produksi. Pencemaran yang dilakukan oleh limbah pabrik intesitasnya lebih banyak karena saat ini Indonesia tegah bertransformasi menjadi negara industri sehingga semakin banyak sektor industri yang dibangun, termasuk industri kecil atau industri rumahan.
Limbah pabrik atau limbah insutri keberadaannya lebih membahayakan daripada limbah domestik. Hal ini karena jumlah yang dibuang lebih besar dan biasanya kandungan bahan kimianya lebih banyak dan lebih keras. Sebenarnya untuk limbah industri ini bisa diantisipasi dengan penanganan yang tepat. Pemerintah juga telah megeluarkan Undang- undang yang berkaitan dengan pembuangan limbah. Namun kita tahu bahwa watak manusia seringkali menyepelekan hal ini tanpa berpikir lebih dalam, yang dipikirkan hanya keuntungan yang didapatkannya saja, maka dari itu masih banyak orang yang membuang limbahnya secara sembarangan.
Limbah pabrik menurut bentuknya dibagi menjadi dua macam, yakni limbah padat dan juga limbah cair. Limbah padat biasanya berbentuk lumpur atau bubur. Sementara itu limbah cair berbentuk air yang telah terantisipasi bahan kimia sehingga warnanya tidak jernih lagi. Pencemaran oleh limbah industri akan menyebabkan tanah menjadi tidak subur dan sulit untuk ditanami karena terlelu banyak menyerap bahan- bahan kimia.

Description: limbah pertanian  Description: Hasil gambar untuk Pencemaran yang disebabkan limbah pertanian
Pencemaran yang disebabkan limbah pertanian. Dibandingkan dengan kedua jenis pencemaran di atas, pencemaran limbah pertanian ini bisa dikatakan yang paling sedikit jumkahnya. Namun hal ini jtidak berlaku di semua daerah, karena kita tahu bahwa di pedesaan lebih banyak sawahnya ketimbang pabriknya. Pertanian merupakan usaha yang selalu melibatkan obat- obatan atau pupuk untuk membuat tanaman subur, berisi dan bebas dari hama. Namun meskipun tanaman ini subur apakah tanah yang menjadi  pijakannya juga subur? Secara teori memang benar pupuk dapat menyuburkan tanah dan membuat tanaman menjadi lebih berkualitas, namun hal itu hanya berlaku untuk pupuk alami saja. Coba tengok sekarang siapa yang masih bertahan hanya menggunakan pupuk alami saja? Tentu ibaratnya hanya 1 dari 100 orang yang melakukannya. Semua telah beralih ke pupuk kimia, karena selain praktis pupuk ini juga lebih ampuh daripada pupuk kimia. Namun bahan- bahan kimia yang ada di dalam pupuk ternyata akan merusak struktur tanah dan akan membuatnya tidak subur.
           




   Description: Hasil gambar untuk Polutan Radioaktif
Polutan Radioaktif (Subtansi radioaktif yang dihasilkan dari aktivitas manusia seperti nitrogen, uranium, thorium, uranium, dan lain-lain). Zat radioaktif tersebut dapat menyumbat tanah dan memberikan efek toksik bagi makhluk hidup di sekitarnya. Contoh pencemaran dari tipe polutan ini dapat ditemukan di prefektur Fukushima, Jepang. Gempa bumi dan tsunami menghantam Fukushima pada tahun 2011. Bencana tersebut menyebabkan meledaknya reaktor nuklir di PLTN Fukushima sehingga terjadi kebocoran air radioaktif. Kemudian, zona tersebut menjadi kawasan tertutup karena tingkat kontaminasi radiasi nuklir yang tinggi.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Komentar kalian sangat berharga bagi saya

Survey Monkey

Survey Monkey/Monkey Kuesioner adalah sejumlah pertanyaan umpan balik untuk membantu mengumpulkan informasi & data pelanggan dari surv...